Apa itu Landing Page? Rahasia Sukses Bisnis Anda!
Saat ini website bisnis online bisa menghasilkan profit berkali lipat, caranya dengan mengoptimalkan landing page. Sebelum itu, ketahui lebih lanjut apa itu landing page?
Landing page merupakan salah satu strategi marketing yang berfungsi melancarkan transaksi bisnis. Inilah alasan banyak orang yang mulai memaksimalkan usaha melalui website, tujuannya agar calon konsumen lebih mudah mengenali mereka.
Untuk mendapatkan informasi yang lebih jelas tentang apa itu landing page, berikut ulasan lengkapnya !
Apa itu landing page?
Melansir dari Mailchimp, landing page adalah halaman dalam website yang ditampilkan setelah Anda mengklik iklan, email, dan laman digital lainnya melalui hasil penelusuran.
Biasanya ketika pengguna telah berada di halaman website tertentu, akan didorong untuk tindakan selanjutnya. Semisal mendaftar melalui formulir, izin membunyikan notifikasi lanjutan atau penawaran untuk membeli produk yang diinginkan.
Fungsi landing page
Terdapat beberapa fungsi landing page, di antaranya:
-
Bisa dipakai untuk mendapatkan data pengunjung potensial. Inilah yang digunakan oleh bisnis agar calon konsumen yang diharapkan dapat melakukan tindakan seperti membeli suatu produk di kemudian hari.
-
Dapat mempercepat proses transaksi. Landing page memberikan alternatif khusus bagi pengguna seperti kemudahan dan kenyamanan layanan.
Tips membuat landing page
Di bawah ini ada beberapa tips membuat landing page yang perlu diketahui untuk membuat situs website produk menjadi lebih ber-profit.
1. Membangun landing page SEO-friendly
SEO (Search Engine Optimize) memberikan kesempatan untuk jelajah lebih banyak. Caranya dapat dilakukan dengan beberapa praktik ini:
-
Menargetkan keywords yang panjang
Yang perlu Anda ketahui bahwa frasa kunci yang panjang terdiri dari 4 kata atau lebih. Salah satu contohnya “Crooud adalah perusahaan digital marketing”.
Frasa kunci yang terdiri dari 5 kata atau disebut ekor panjang yang cukup berbeda dari keyword sederhana yang terdiri dari 2 kata semisal ‘Digital marketing.’
Frasa kunci panjang dinilai kurang kompetitif dibanding keyword sederhana. Namun dalam menampilkan CTA lebih mudah menggunakan long tail keyword.
-
Segmentasi trafik
Mempertimbangkan segmen audiens dengan membuat halaman berbeda memungkinkan melakukan pendekatan yang menarik perhatian pengguna.
Untuk itu, tidak lupa melakukan riset kata kunci terlebih dahulu agar menemukan apa saja yang bisa dijadikan penawaran dari produk.
-
Meningkatkan kecepatan dalam memuat halaman
Meningkatkan kecepatan halaman merupakan suatu hal penting karena pengguna sebagian besar tidak sabar bila page yang dikunjungi sangat lambat prosesnya.
Untuk mempertahankan tingkat konversi, maka halaman harus dimuat dengan menggunakan kecepatan kilat. Salah satu tipsnya yakni mengurangi ukuran gambar.
-
Backlink
Mengarahkan dari website lain ke laman web sasaran berpengaruh pada peringkat mesin pencari. Cara ini dinilai efektif dalam meningkatkan traffic dan membangun kredibilitas.
-
Membuat konten yang bisa dibagikan
Membuat konten yang unik dan menarik di halaman website merupakan alternatif potensial guna menarik audiens.
Supaya mendapatkan jaringan yang lebih luas maka berikan izin untuk membagikan halaman arahan. Langkah ini dapat meningkatkan peringkat website lebih optimal di mesin pencari.
2. Optimasi landing page untuk konversi
Langkah selanjutnya adalah mengoptimasi landing page untuk konversi. Caranya sebagai berikut:
– Menulis judul yang menarik
Membuat judul yang menarik berpotensi merebut pengguna lain agar mampir ke website untuk membacanya.
Gunakan frasa kata ‘gratis’ atau ‘sekarang’ untuk menarik perhatian pengguna berkunjung halaman suatu website tertentu.
– Mencocokkan judul H1 dengan judul meta untuk membuka halaman arahan
Untuk meningkatkan reputasi di mesin pencari, salah satu caranya adalah mencocokkan judul H1 dengan meta. Biasanya pembaca menganggap judul meta yang tidak akurat cenderung menipu.
– Menunjukkan produk atau layanan yang digunakan
Menunjukkan produk atau layanan dapat memberikan informasi penting yang dapat memengaruhi pengguna membayangkan dan berekspektasi ketika mereka menggunakannya.
Keuntungan landing page
Mungkin banyak di antara kita bertanya tentang apa itu landing page dan keuntungannya. Apabila ingin lebih mendalami informasi, terdapat beberapa keuntungan yang dapat membantu bisnis berkembang lebih baik.
Keuntungannya mencakup beberapa hal, diantaranya meningkatkan konversi, kampanye iklan berbayar, dan memberikan wawasan baru kepada pengguna.
Setiap pengguna yang mengunjungi suatu situs memiliki tujuan untuk memperoleh informasi penting yang dibutuhkan. Jadi, membuat landing page yang terencana dapat meningkatkan kepercayaan dan kepuasan mereka.
Oleh karena itu, perkuat produk dengan menjaga konsistensi tampilan, gaya, dan website. Berikan informasi yang jelas agar suatu waktu pengguna dengan mudah mengingat produk serta melakukan tindakan.
Demikian ulasan tentang apa itu landing page. Anda juga bisa mencoba jasa pembuatan landing page yang bisa diandalkan agar bisnis berkembang lebih baik.